PSIS SEMARANG HARUS
TAKLUK 0-2 DARI PSM MAKASSAR
Pada hari Minggu tanggal 25 Maret
2018, PSIS Semarang bertanding menjamu PSM Makassar dalam kompetisi Liga 1/2018
pekan pertama di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin pukul 15.30 WIB yang
disiarkan pada stasiun televisi Indosiar. Dalam pertandingan tersebut PSIS
Semarang harus mengakui kekalahan 0-2 dari PSM Makassar karena kelengahan dari
pemain lini belakang pertahanan PSIS Semarang. 2 gol PSM Makassar dicetak oleh
Wiljam Pluim di menit 30 dan Rizky Pellu pada menit 54. Dalam pertandingan yang
di gelar di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin Makassar kemarin, para pemain
PSIS Semarang sering kehilangan konsentrasi karena pemain PSM Makassar
menyerang cukup kuat dan solid. Meski kalah, pelatih PSIS Semarang Vicenzo
Alberto Annese tetap memberikan apresiasi dan memberi acungan jempol kepada
para pemain dan permainan timnya tersebut. Khususnya kepada pemain yang
sebelumnya belum pernah merasakan panasnya kompetisi Liga 1, seperti Bayu
Nugroho, Frendi Saputra, Hari Nur, dan Haudi Abdillah. Ini juga merupakan kali
pertama bagi pelatih asal Italia untuk menangani Club Sepakbola Indonesia dan
melihat antusiasme Supporter Indonesia yang begitu besar dan luar biasa.
Instruksi bertahan yang diberikan
pelatih kepada para pemain PSIS Semarang sudah berjalan dengan baik dari awal
pertandingan, tetapi setelah gol pertama PSM Makassar banyak celah yang bisa
dimanfaatkan oleh lawan, dan lini belakang PSIS Semarang menjadi rapuh. Di lain
sisi walaupun PSM Makassar menang tetapi pemain PSM banyak yang mendapat kartu
kuning dari wasit. Tercatat ada 4 kartu kuning yang diberikan oleh wasit kepada
para pemain PSM. Hal ini bisa menjadi kerugian bagi tim karena masih ada 33
pertandingan lagi yang harus dijalani kedepannya. Pada babak kedua sampai menit
ke 60 para pemain PSM masih terlihat gerogi dalam bermain meskipun sudah unggul
2-0, namun di 30 menit terakhir babak kedua akhirnya PSM bisa bermain dengan
bagus. Beberapa pergeseran pemain seperti
Arfan yang bermain agak ke kanan juga mampu menjalankan instruksi pelatih dengan baik. Begitu juga
dengan yang lain seperti Fauzan Jamal yang tampil bagus di posisi bek kiri.
Secara keseluruhan PSM Makassar bermain lebih solid dibanding PSIS Semarang.
Rian Kurniawan
6101415067
Tidak ada komentar:
Posting Komentar