Responsive Ads Here

Selasa, 10 April 2018

SMA NEGERI 3 PURWOKERTO KELUAR SEBAGAI JUARA 1 DALAM KOMPETISI BLADE SATRIA FUTSAL CHAMPIONSHIP 2018


Purwokerto – SMA Negeri 3 Purwokerto berhasil menjadi juara pertama dalam kompetisi “Blade Satria Futsal Championship 2018” setelah mengalahkan MAN Majenang di partai final dengan hasil akhir 5-1  pada hari Minggu kemarin (08/04/2018) di Score Futsal Stadium Dukuhwaluh Purwokerto.

Pada event yang diselenggarakan tanggal 7-8 April 2018 hari sabtu dan minggu tersebut, Tim Futsal SMA Negeri 3 Purwokerto tampil maksimal dan sangat totalitas dari awal babak penyisihan sampe babak knock out. Ketika babak penyisihan SMA N 3 Purwokerto menempati klasemen 1 pada grup B, dan pada babak knock out mampu mengalahkan tim tim kuat yang dihadapi sampai akhirnya masuk di final bertemu dengan MAN Majenang yang juga sama sama kuat. Namun SMA N 3 Purwokerto berhasil keluar sebagai juaranya. Bahkan salah satu pemain yang dimiliki oleh SMA N 3 Purwokerto berhasil mendapat penghargaan sebagai “Best Player” yaitu  Danang Aryanto yang mampu membawa timnya menjadi juara berkat dukungan dan kerja sama dari rekan rekan satu timnya.

Dibalik juara yang diperoleh SMA N 3 Purwokerto ada salah satu sosok yang sangat penting dan berharga yaitu Pak Karyono. Pak Karyono merupakan pelatih futsal dari SMA N 3 Purwokerto sejak tahun 1998 sampai sekarang. Selain Melatih SMA N 3 Purwokerto, Pak Karyono juga melatih berbagai tim futsal yang ada di Purwokerto diantaranya yaitu  pelatih Futsal di UMP dan BRI. Pak karyono memang sosok yang sangat berpengalaman dalam cabang olahraga Futsal. Berkat arahan, metode latihan yang diterapkan Pak Karyono, dukungan sekolah dan orang tua, serta semangat dan kesungguhan anak anak SMA N 3 Purwokerto akhirnya mereka menuai hasil yang memuaskan sesuai dengan keinginan. Karena memang hasil tidak akan menghianati usaha. Pak Karyono merasa bangga dengan prestasi dan kemenangan serta juara yang diperoleh  oleh anak asuhnya karena ini merupakan awal yang positif untuk membina bibit bibit muda berprestasi dalam cabang olahraga Futsal yang dimiliki oleh SMA N 3 Purwokerto.

Oleh Rian Kurniawan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar